JURNAL REFLEKSI MINGGU KE 2

 

REFLEKSI DWI MINGGUAN-MODUL 1.1

FILOSOFIS PENDIDIKAN NASIONAL - KI HADJAR DEWANTARA



Alhamdulillah, saya telah menyelesaikan pembelajaran modul 1.1, saya merasa sangat puas dengan kegiatan ini. Sebelum saya mengenal pendidikan guru penggerak (PGP), saya sudah lama berharap adanya sistem pendidikan di Indonesia yang sesuai dengan perkembangan zaman namun tetap mempertahankan identitas bangsa Indonesia. Saat masih kuliah dulu, saya sering berpikir mengapa mahasiswa disebut sebagai agen perubahan? Apa yang harus diubah? Dari keadaan seperti apa menjadi seperti apa? Perubahan ini mengikuti kehendak siapa? Mengapa banyak pelajar Indonesia yang pergi ke luar negeri dan kembali dengan menyebarkan pemikiran yang mereka dapatkan di sana untuk kemudian disebarkan di dalam negeri? Mengapa kita harus mempelajari dan menerapkan teori dan strategi pendidikan dari tokoh-tokoh luar negeri? Tidak adakah tokoh dalam negeri yang mampu merumuskan sistem pendidikan yang sesuai dengan jati diri bangsa? Namun, setelah mempelajari modul 1.1 PGP, saya merasa sangat puas karena modul ini memperkenalkan pemikiran-pemikiran luar biasa dari Ki Hajar Dewantara. Ini sekaligus menjawab pertanyaan-pertanyaan saya mengenai sistem pembelajaran yang sesuai dengan jati diri bangsa Indonesia.

Salah satu kendala yang saya hadapi dalam mempelajari modul ini adalah kesulitan dalam menggali kodrat alam lingkungan tempat tinggal murid saya. Namun, setelah berdiskusi dengan teman, saya berhasil mengatasi kendala tersebut.

Selama proses mempelajari modul 1.1, saya merasa senang dan puas. Modul ini membahas tentang pelaksanaan pendidikan yang seharusnya, yaitu pendidikan yang sesuai dengan tuntutan dan perkembangan zaman namun tetap mempertahankan jati diri (berdasarkan kondisi lingkungan tempat tinggal siswa). Hal ini adalah harapan saya selama ini.

Saya mendapatkan pemahaman baru tentang pendidikan, yaitu bahwa pendidikan sebenarnya adalah proses menuntun. Sebelumnya, saya beranggapan bahwa mendidik adalah mentransfer ilmu. Namun, ternyata anggapan saya itu salah. Tugas saya sebagai guru bukanlah hanya mentransfer ilmu, melainkan menuntun peserta didik agar mampu tumbuh dan berkembang sesuai dengan kodrat alam dan tuntutan zaman.

Di masa depan, saya akan berusaha lebih keras untuk menerapkan pembelajaran yang benar-benar dapat menuntun anak-anak menjadi pribadi yang merdeka sesuai dengan kodrat alam dan tuntutan zaman.

Pak Guru Badrus
Pak Guru Badrus Seorang lulusan fakultas keguruan dan sekarang aktif mengajar di sekolah dasar.

Posting Komentar untuk "JURNAL REFLEKSI MINGGU KE 2"